Menindaklanjuti Rakernas, LDII DIY Gelar Rakerwil 2023

Rakerwil LDII DIY
Ketua DPW LDII DIY Atus Syahbudin mengungkapkan LDII DIIY akan menyelenggarakan Rakerwil 2023 pada Minggu (26/11/2023).

Sleman (24/11) – Sebagai tindak lanjut dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) LDII yang berlangsung awal bulan November 2023 lalu di Jakarta, maka pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) LDII DIY akan menggelar Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) pada Minggu (26/11/2023).

Acara berlangsung secara luring di aula kompleks Masjid Al Fattah Kadirojo II, Purwomartani, Kalasan, Sleman dan daring di studio DPD dan PC LDII se-DIY.

Ir. Atus Syahbudin, S.Hut., M.Agr., Ph.D., IPU. Ketua DPW LDII DIY menyampaikan bahwa Rakerwil ini bertujuan untuk mempertajam program LDII sekaligus mengevaluasi kegiatan selama ini. “Rakerwil ini sebagai tindak lanjut Rakernas, yang disesuaikan dengan potensi DIY,” ungkapnya di Sekretariat DPW LDII DIY Jalan Sidobali No.16, Muja Muju, Umbulharjo, Yogyakarta.

Rakerwil LDII DIY 2023 kali ini mengambil tema “Mewujudkan SDM Profesional Religius untuk Mendukung Keistimewaan Yogyakarta dalam Bingkai NKRI Menyongsong Indonesia Emas 2045”.

Dalam Rakernas, Ketua Umum DPP LDII Ir. KH. Chriswanto Santosa, M.Sc., menegaskan kembali program LDII untuk bangsa yang meliputi 8 bidang prioritas, yakni bidang kebangsaan, bidang keagamaan, bidang ekonomi, bidang pendidikan, bidang pangan dan lingkungan, bidang kesehatan alami, bidang teknologi digital, dan bidang energi baru terbarukan. Dari kedelapan program di atas, segenap pengurus LDII di wilayah berkewajiban merealisasikan sesuai dengan potensi masing-masing.

Sudah banyak kegiatan yang dilakukan LDII DIY dalam merealisasikan program di atas. Bidang kebangsaan antara lain dengan mengadakan upacara bendera di pondok pesantren saat peringatan hari besar.

Bidang keagamaan dan pendidikan, sejak usia kecil, anak, remaja, dewasa sampai tua diberikan ilmu agama secara rutin di setiap Pimpinan Anak Cabang (PAC) LDII. Untuk bidang lingkungan, LDII DIY telah menyelenggarakan Pelatihan Dai Proklim, Kyai Peduli Sampah dan kegiatan Sedekah Sampah Akbar. Sebenarnya sampah bukan masalah, tetapi bisa menjadi alat sedekah.

Hal terakhir ini diwujudkan saat musim kemarau tahun ini, yang berdampak kekeringan di beberapa wilayah dengan kegiatan Sedekah Air Pakai Sampah di Kabupaten Gunungkidul.

About LDII DIY

Check Also

LDII Pemilu Damai

Badan Kesbangpol DIY Apresiasi LDII Miliki Komitmen Wujudkan Pemilu Damai

Sleman (26/11) – Perwakilan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi narasumber …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.